Indonesia adalah negara yang
sangat kaya tetapi ironis masyarakatnya miskin (mayoritas). Indonesia
kaya akan sumber daya alam seperti emas, batu bara, minyak bumi serta
barang tambang lainnya. Indonesia kaya akan budaya seperti Alat musik
daerah ada 40 jenis alat musik (salah satunya nama alat musik
tersebut seperti Alosu, Anak becing, Angklung, Aramba, Doli-doli, Floit,
dan masih banyak lagi). Masih ada lagi kekayaan budaya indonesia yaitu Rumah
Adat seperti di Aceh nama rumah adatnya "Krong Pade", di
Sumatra utara rumah adatnya "Jahu baion", di Sumatra barat rumah adatnya
"Rumah Gadang", di Riau rumah adatnya "Selaso Jatuh kembar" dan
lain-lain. Kekayaan budaya lainnya yaitu senjata tradisional, Tarian
daerah, dan lagu-lagu daerah. Sangat disayangkan
kalau indonesia menjadi negara miskin jadinya karena tidak ditunjang
dengan sumber daya manusia yang produktif, sarana dan prasarana yang
kurang seperti sarana transportasi umum, tempat pejalan kaki sangat
kurang, korupsi yang tidak ada habisnya. Kualitas dari sumber daya
manusia berasal dari pendidikan, sedangkan dari tahun ke tahun semakin
banyak anak-anak yang putus sekolah karena biaya pendidikan semakin
mahal. Banyak anak-anak kecil yang meminta-minta dijalanan yang
seharusnya sekolah, dari situ bisa dilihat sukses atau tidaknya negara.
Lapangan pekerjaan yang tidak merata hanya fokus di wilayah jawa saja
sehingga dapat mengakibatkan perpindahan penduduk dari berbagai wilayah
menuju ke pulau jawa yaitu Jakarta yang jumlah penduduknya sangat banyak
dan jalanannya macet.
-sekian dan terimakasih
-sekian dan terimakasih
No comments:
Post a Comment